Saat ini pada beberapa mobil kecil seperti jenis hatchback, sedan serta MPV telah mengadopsi Sistem EPS ( electric power steering) pada sistem kemudinya. Sistem ini menggunakan motor listrik untuk memperingan gaya pengemudian. Keuntungannya, pengemudi dapat mengendalikan laju kendaraan dengan aman & nyaman serta lebih responsif.
Apa saja benefit dari sistem EPS, simak berikut ini :
Baca juga :
Mengenal Sistem EPS ( electric power steering)
1. Ringan
Sistem EPS meniadakan fluida, pipa-pipa, serta pompa hydrolic / vane pump, sehingga Sistem EPS secara konstruksi lebih ringan dibandingkan dengan Sistem Hydrolic Power Steering.
2. Simpel & strukturnya kompak
Sistem EPS mengintegrasikan komponennya pada steering column assy. Didalamnya terdapat motor EPS, mekanisme reduksi , serta torque sensor. ECU EPS juga terletak pada bagian steering column assy. Dengan demikian, konstruksi EPS menjadi lebih simpel & kompak.
3. Efisien bahan bakar
Berbeda dengan hydrolic power steering yang mana pompa hidroliknya / vane pump digerakkan oleh putaran mesin. Sehingga secara tidak langsung akan membebani kerja mesin & ini berimbas pada konsumsi bahan bakar. Sedang pada sistem EPS, assist menggunakan motor listrik, maka praktis dapat menghemat konsumsi bahan bakar.
Baca juga :
Cara kerja Sistem EPS (Elektric Power Steering)
4. Steering feeling lebih baik
ECU EPS mengkalkulasi seberapa besar assist yang diberikan sesuai dengan kecepatan kendaraan & steering effort/ gaya belok. Dengan cara ini didapatkan steering feeling yang lebih baik. Sebagai contoh, saat akan memarkir mobil, steering effort yang diberikan sangat besar, sehingga roda kemudi cukup ringan dibelokkan.
5. Bebas perawatan
Karena pada sistem EPS menggunakan motor DC & kontrol elektronik, maka sistem ini lebih stabil & hampir bebas perawatan. Berbeda dengan hydrolic power steering yang berpotensi bocor, perlu pengecekan level fluida secara berkala.
6. Responsif & mudah digunakan
Konstruksi dari motor EPS yang terintegrasi dengan steering column serta langsung menggerakan steering main shaft lewat perantaraan mekanisme gigi reduksi membuat kerja dari EPS menjadi lebih responsif. Saat roda kemudi mulai diputar, maka assist dari motor langsung diberikan, sehingga membuat sistem ini lebih responsif & mudah digunakan.
Baca juga :
Pemeriksaan dan perawatan mobil matik
Demikian beberapa benefit dari Sistem EPS ( electric power steering ). Anda dapat mencoba manfaatnya dengan mengemudikan mobil yang sudah menggunakan sistem EPS, dan membandingkan dengan mobil yang masih menggunakan hydrolic power steering ataupun manual steering. Semoga bermanfaat! www.otomotifinfo.com.[www.otomotifinfo.com]